LOGO

News

5 Potret Arie Nugroho Putra Windy Wulandari Rayakan Ultah ke-20, Jadi Ajang Kumpul Artis M...

5 Potret Arie Nugroho Putra Windy Wulandari Rayakan Ultah ke-20, Jadi Ajang Kumpul Artis M...

27/06/2022 18:30:00
Perayaan ulang tahun Arie Nugroho yang ke-20 dihadiri teman sepantaran hingga sahabat sang ibu. Berikut 5 potretnya.
  • Perayaan ulang tahun Arie Nugroho yang ke-20 dihadiri teman sepantaran hingga sahabat sang ibu. Berikut 5 potretnya.

Liputan6.com, Jakarta Pemain sinetron Arie Nugroho merayakan ulang tahun yang ke-20 pada Minggu (26/06/2022). Sebuah pesta pun digelar di rumah pendukung sinetron Dari Jendela SMP (DJS). Para artis yang mayoritas rekan mainnya di DJS hadir dalam momen itu.

Hal ini sekaligus jadi ajang reuni sejumlah pemain seperti Rey Bong, Aqeela Calista, Emyr Razan, Laura Moanne dan Saskia Chadwick. Tak hanya teman yang seumuran, para pemeran orangtua di DJS pun hadir dalam perayaan ultah putra artis Windy Wulandari.

Terlihat sosok Alvin Adam, Koming, dan Sisca Magdalena. Windy juga mengundang dua sahabatnya, Dina Lorenza dan Cut Keke. Tiga artis ini dikenal berteman karib, hingga membuat kanal YouTube bersama.

Dilihat dari potongan video yang beredar di beberapa akun fanbase, acara yang digelar merupakan pesta kejutan. Arie tampak kaget mendapati sejumlah teman datang pada hari ulang tahunnya. Suasana hangat dan kekeluargaan terasa dalam acara itu. Berikut 5 potretnya yang dirangkum Showbiz Liputan6.com, Senin (27/06/2022).

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Cowok

None

Sejumlah pemain inti DJS memberi support pada perayaan ultah Arie. Tampak Rey Bong, Emyr Razan, Jefan Nathanio dan beberapa pemeran cowok lainnya foto grup bareng Arie. Kekompakan ini membuat fans merindukan tayangan DJS.

Advertisement


Nyaman

None

Para tamu yang hadir dalam acara ultah Arie terlihat kompak dan nyaman. Tampak sejumlah artis seperti Rey dan Emyr pose bareng. Di belakang mereka, terlihat tamu lain asyik mengobrol hingga membuat vlog.


Meriah

None

Beberapa pemain muda juga hadir bersama orangtua. Suasana meriah pun terasa dalam momen acara ultah Arie Nugroho.

Advertisement


Surprise

None

Alvin Adam mengungkap dirinya termasuk tim sukses dalam pesta kejutan untuk Arie. Selain Alvin, acara ini sukses berkat partisipasi Rey Bong, Saskia Chadwick, Laura Moanne, Koming dan tentu saja ibunda Arie, Windy.


Bersama

None

Pemain DJS muda dan senior menyempatkan untuk pose bersama. Kebersamaan yang terjalin di lokasi syuting selama hampir dua tahun membuat mereka tampak seperti keluarga.

Advertisement


Infografis

None
Berita selanjutnya