LOGO

News

Apa Makanan Kuda Nil?

Apa Makanan Kuda Nil?

02/09/2022 12:02:00
Kuda nil adalah hewan yang suka berendam sepanjang hari. Kuda nil mencari makan di perairan dan darat. Apa yang dimakan kuda nil?
  • Kuda nil adalah hewan yang suka berendam sepanjang hari. Kuda nil mencari makan di perairan dan darat. Apa yang dimakan kuda nil?

KOMPAS.com- Kuda nil (Hippopotamus amphibius) dikenal sebagai mamalia yang suka menghabiskan waktunya untuk berkubang di air, bahkan hewan ini bisa menghabiskan waktu hingga 16 jam dalam sehari untuk berendam. Namun, apa sebenarnya makanan kuda nil?

Kemampuan adaptif mereka di lingkungan air pun juga luar biasa. Kuda nil bisa menahan napas hingga 5 menit di bawah permukaan air.

Mengingat sebagian besar waktu yang bisa mereka habiskan di air, sebenarnya apa yang dimakan kuda nil dan apakah kuda nil makan ikan?

Mengutip Animalia Facts, Kamis (1/9/2022) kuda nil tak makan ikan. Makanan kuda nil di habitatnya sebagian besar terdiri dari rumput yang bisa mereka temukan di padang rumput dekat dasar air.

Kuda Nil akan memilih memakan rumput hijau dengan pucuk kecil sebagai makanan mereka. Sebab, pucuk-pucuk rumput ini dapat mereka telan tanpa banyak usaha.

Mereka tak memakan rumput kasar yang memiliki akar yang kuat. Sementara itu di penangkaran, kuda nil bisa memakan jerami, sayuran serta buah-buahan.

Meski pada umumnya kuda nil memakan tanaman, tetapi bukan berarti mereka tak pernah makan daging atau ikan.

Dari beberapa pengamatan, meski diketahui bahwa makanan kuda nil adalah tumbuhan, namun pada dasarnya hewan ini bukan pemakan tumbuhan atau vegetarian murni sepanjang waktu.

Berita selanjutnya