LOGO

News

Kursi Kereta Api Eksekutif Bisa Diputar? Ini Penjelasannya

Kursi Kereta Api Eksekutif Bisa Diputar? Ini Penjelasannya

19/09/2022 21:03:45
Kelas Eksekutif memiliki layanan dan fasilitas yang lebih mewah dibandingkan dua tipe kelas kereta lainnya, salah satunya terkait tempat duduk.
  • Kelas Eksekutif memiliki layanan dan fasilitas yang lebih mewah dibandingkan dua tipe kelas kereta lainnya, salah satunya terkait tempat duduk.

KOMPAS.com - Kereta api (KA) di Indonesia terbagi menjadi beberapa kelas, salah satunya Kelas Eksekutif. Memiliki fasilitas yang premium, KA Eksekutif juga memiliki kursi yang bisa diputar sesuai keinginan.

Berbeda dari KA Ekonomi dan KA Bisnis, KA Eksekutif memiliki kuota penumpang terbatas yaitu hanya 50-52 kursi.

Selain itu, tipe kursi dapat dimiringkan hingga 50 derajat dan diputar untuk saling berhadapan, seperti dijelaskan oleh VP Public Relations PT Kereta Api Indonesia atau PT KAI (Persero), Joni Martinus.

"Berbeda sama kelas ekonomi dan bisnis ya, seat (kursi) eksekutif bisa diputar. Jadi penumpang bisa memilih mau menghadap ke balakang atau ke depan (dari arah laju kereta)," ujar Joni saat ditemui Kompas.com di JCC, Jakarta, Minggu (18/9/2022).

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa penumpang yang ingin mengubah arah kursi, bisa memindahkan sendiri dengan cara menekan tuas.

"Kalau penumpang mau, di bawah seat ada semacam tuas, kalau tuasnya ditekan, maka kursinya tinggal diputar saja. Tapi kalau penumpang kesulitan memutarnya, petugas kami siap sedia membantu," tambah dia.

Penumpang di kelas ini juga bisa menikmati aneka fasilitas, antara lain stop kontak, bantal, selimut, televisi, meja makan, dan AC, seperti dikutip Kompas.com (9/9/2022).

Sementara itu, kursi di Kelas Bisnis juga masih dapat diputar, meski tidak bisa direbahkan (reclining seat) seperti Eksekutif. Ada juga fasilitas stop kontak, AC, televisi, dan toilet.

Ilustrasi kereta api ekonomi SS atau ekonomi premiumDok. PT KAI Daop VI Yogyakarta Ilustrasi kereta api ekonomi SS atau ekonomi premium

Untuk diketahui, satu-satunya kursi kereta yang tidak dapat diputar adalah di KA Ekonomi.

Berita selanjutnya