LOGO

News

160.000 Penumpang KRL Transit di Stasiun Manggarai Setiap Hari

160.000 Penumpang KRL Transit di Stasiun Manggarai Setiap Hari

23/02/2023 15:00:00
Sementara penumpang yang transit di Stasiun Tanah Abang ada sebanyak 100.000– 130.000 orang per hari dan di Stasiun Duri sebanyak 45.000-65.000 orang.
  • Sementara penumpang yang transit di Stasiun Tanah Abang ada sebanyak 100.000– 130.000 orang per hari dan di Stasiun Duri sebanyak 45.000-65.000 orang.

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebanyak 125.000-160.000 penumpang KRL Jabodetabek tercatat transit di Stasiun Manggarai setiap hari.

Sementara penumpang yang transit di Stasiun Tanah Abang ada sebanyak 100.000– 130.000 orang per hari dan di Stasiun Duri sebanyak 45.000-65.000 orang.

Dilansir dari laman resmi KAI Commuter, Kamis (23/2/2023), KAI Commuter telah melayani sebanyak 442.699 penumpang KRL pada Senin (20/2/2023) hingga pukul 15.00 WIB.

Angka tersebut dipredikasi terus bertambah hingga lebih dari 800.000 orang, seperti hari Senin pada minggu sebelumnya (13/2/2022) yang mencapai 818.419 orang.

Sedangkan pada akhir pekan kemarin (18-19/2/2023) jumlah total penumpang KRL Jabodetabek ada sebanyak 1.1789.810 orang, atau rata-rata 589.905 orang per hari.

KAI Commuter tetap mengoperasikan 1.081 perjalanan Commuterline mulai pukul 04.00–24.00 WIB.

Keramaian penumpang terlihat terjadi di sejumlah stasiun pemberangkatan pada jam sibuk sore, di antaranya Stasiun Tanah Abang, Stasiun Manggarai, Stasiun Jakarta Kota, Stasiun Sudirman dan Stasiun Juanda.

KAI Commuter juga mengoperasikan 19 perjalanan Commuterline feeder tambahan untuk relasi Manggarai–Angke/Kampung Bandan dan Manggarai–Bekasi PP pada jam sibuk sore hingga malam hari, mulai pukul 16.19 WIB–20.08 WIB.

Para pengguna yang akan melakukan transit khususnya di Stasiun Manggarai, Stasiun Tanah Abang dan Stasiun Duri dapat menggunakan Commuterline feeder tambahan ini.

Berita selanjutnya