- Intip gaya modis Acha Septriasa dalam balutan outfit desainer serba hitam, the real cewek mamba, nih!
Style Cewek Mamba ala Acha Septriasa, Bergaya Serba Hitam dengan Outfit Brand Designer Dunia!
Style Cewek Mamba ala Acha Septriasa, Bergaya Serba Hitam dengan Outfit Brand Designer Dunia!
10/03/2023 15:56:32

Grid.ID - Style outfit serba hitam, tampaknya akan selalu menjadi gaya fashion populer.
Kali ini, selebriti yang terlihat memamerkan outfit serba hitamnya adalah artis cantik Acha Septriasa.
Lewat akun Instagram pribadinya, Acha Septriasa belum lama ini mengunggah foto dirinya dalam balutan outfit serba hitam.
Bergaya dengan outfit serba hitam, style 'cewek mamba' Acha Septriasa ini langsung menjadi sorotan.
Dan tak hanya tampil modis serba hitam, outfit yang dikenakan oleh Acha Septriasa kali ini ternyata datang dari brand yang tidak main-main, loh!
Menurut pantauan Grid.ID, artis cantik ini mengenakan outfit head-to-toe yang datang dari berbagai brand desainer dunia!
Nah, penasaran mau lihat penampilannya?
Yuk, simak!
Gaya cewek mamba Acha Septriasa ini, terlihat dengan penggunaan dress mini berwarna hitam.
Dress mini dengan detail lengan fur tersebut, tampak memiliki detail belahan dada yang cukup rendah.
Kemudian, ia melengkapi dress tersebut dengan korset berwarna hitam di bagian luar.

Gaya all black Acha Septriasa dengan outfit desainer.
Selain menambah tampilan modis, korset tersebut juga membuat Acha Septriasa terlihat lebih ramping nih, sobat Grid.
Diketahui, dress mini yang dikenakan oleh Acha Septriasa ini merupakan koleksi dari brand desainer Camilla and Marc.
Sementara untuk korsetnya, merupakan koleksi dari brand desainer Dion Lee.
Beralih pada alas kaki, Acha Septriasa pun mengenakan sepatu boots tinggi yang terlihat dibuat dari bahan kulit.

Gaya all black Acha Septriasa dengan outfit desainer.
Sepatu boots tersebut tampak hampir menutupi semua kaki Acha Septriasa, sehingga penampilannya menjadi tidak terlalu terbuka.
Untuk sepatu boots Acha Septriasa ini, ternyata datang dari brand sepatu populer Zimmerman.
Dan terakhir, aktris cantik yang menetap di Australia ini terlihat memegang sebuah tas mini dengan warna silver yang menarik.
Dengan bentuk kotak yang ikonik, tas tersebut tentunya merupakan keluaran Dior dengan jenis 'Lady Dior' nih, sobat Grid.
Pastinya, tas tersebut juga dibandrol dengan harga yang tak main-main, dan bisa mencapai puluhan juta, loh!
Nah sobat Grid, itu dia detail penampilan cewek mamba ala Acha Septriasa yang terlihat modis dan juga mewah.
Gimana? Kece banget, kan?
(*)