LOGO

News

Foto Bareng Mingyu Seventeen, Shin Eun Soo Dicibir Tak Cocok Jadi MC 'Inkigayo'

16/02/2019 17:30:21
Netter juga salah fokus membahas kegantengan Mingyu di foto promosi pasangan MC baru 'Inkigayo'.
  • Netter juga salah fokus membahas kegantengan Mingyu di foto promosi pasangan MC baru 'Inkigayo'.

WowKeren - Shin Eun Soo didapuk menjadi MC terbaru "Inkigayo". Aktris yang bernaung di agensi JYP Entertainment itu menggantikan posisi Jung Chae Yeon DIA (II) yang hengkang sejak 3 Februari lalu.

Shin Eun Soo pun bakal mendampingi Mingyu Seventeen yang sudah lebih dulu menjadi MC "Inkigayo". Jelang penayangan episode terbaru pada Minggu (17/2), Shin Eun Soo dan Mingyu sudah melakukan sesi pemotretan untuk promosi.

Foto terbaru pasangan MC "Inkigayo" itu pun langsung dibanjiri komentar netter. Namun, sebagian besar netter mencibir Shin Eun Soo kurang cocok menjadi MC "Inkigayo".

"Kurasa seseorang dengan visual yang lebih menarik akan lebih cocok dengan latar belakang warna-warni (di 'Inkigayo') daripada seseorang dengan visual murni dan polos seperti dirinya (Shin Eun Soo)," tulis seorang netter.

Lihat postingan ini di Instagram

Sebuah kiriman dibagikan oleh SEVENTEEN每天來點維他珉(*´∀`)~♥ (@mingyu___97) pada 16 Peb 2019 jam 1:17 PST

Berita selanjutnya