- Lee Kwang Soo bermimpi bisa 100 persen bersinkronisasi dengan perannya sebagai Jungkook. Tapi yang terlihat justru gerakan kaku yang biasa dilakukan oleh Lee Kwang Soo.
13/04/2019 16:31:24

WowKeren - "Running Man" bakal menayangkan episode terbaru pada Minggu (14/4). Di episode terbarunya, program SBS tersebut masih mengusung tema spesial ulang tahun Jeon So Min.
Jeon So Min masih sibuk berkencan dengan Kim Ji Suk ditambah Lee Yi Kyung dan Ha Seok Jin. Sedangkan member "Running Man" lain akan berusaha mengejarnya dengan menyelesaikan berbagai misi.
Salah satu misi yang harus dijalani oleh Song Ji Hyo cs adalah berlatih dance lagu "IDOL" milik Bangtan Boys (BTS). Menariknya, para member "Running Man" rupanya memakai name tag di bagian dada yang bertuliskan masing-masing member BTS.
Lee Kwang Soo menjadi Jungkook, Yoo Jae Seok menjadi Jimin BTS, Kim Jong Kook menjadi Rap Monster (RM), Ji Suk Jin menjadi Jin, Song Ji Hyo menjadi J-Hope, Yang Se Chan menjadi Suga dan Haha menjadi V.
Source: SBS 'Running Man'
Member "Running Man" saling bercanda menyebut wajah mereka sama sekali tak cocok menggambarkan member BTS. "Apa-apaan ini! Kamu pikir ini masuk akal kalau kamu memainkan perannya," canda member "Running Man".
Khusus untuk Lee Kwang Soo, member berjuluk jerapah itu rupanya bermimpi bisa 100 persen bersinkronisasi dengan perannya sebagai Jungkook. Tapi yang terlihat justru gerakan kaku yang biasa dilakukan oleh Lee Kwang Soo dan menimbulkan tawa di lokasi syuting. Bagaimana menurutmu?