- Dalam AVENGERS: INFINITY WAR, Doctor Strange mencoba untuk melihat jauh ke masa depan. Dalam jutaan kemungkinan, hanya satu saja para Avengers akan menang melawan Thanos.Â
14/06/2019 14:42:00

Kapanlagi.com - Meski sudah cukup lama tayang, AVENGERS: ENDGAME sampai saat ini terus mencuri perhatian banyak fans. Munculnya banyak teori-teori baru membuat film Marvel ini menjadi semakin menarik dan membuat penasaran para penontonnya dengan apa yang terjadi dalam film tersebut.Â
Jika sebelumnya ada teori tentang dua versi Thanos. Kali ini ada teori baru tentang percobaan di masa depan yang dilihat oleh Doctor Strange (Benedict Cumberbatch) ketika di AVENGERS: INFINITY WAR. Dari 14.000.605 percobaan, hanya satu yang berhasil memenangkan pertarungan. Namun, hal tersebut harus dibayar mahal oleh kematian dari Tony Stark (Robert Downey Jr).
Â

Doctor Strange dengan Time Stone miliknya credit: ©Marvel
1. Percobaan 14 Juta Kali
KapanLagi.com - Iron-Man, mengalahkan Thanos dan bala pasukannya dengan menggunakanNano Infinity Gauntlet ciptaannya sendiri. Dengan menjentikkan jarinya, akhirnya ia berhasil membuat Thanos dan tentaranya menjadi debu.
Sebelum ia mengorbankan dirinya, Iron-Man bertanya pada Doctor Strange mengenai satu dari kemungkinan menang dari 14 juta yan sudah dilihat Doctor Strange.
"Jika aku memberi tahumu apa yang terjadi, itu tidak akan terjadi,"
Itulah jawaban Doctor Strange ke Tony Stark mengenai masa depan tersebut. Dan tentu saja, hanya satu kemungkinan yang mampu mengalahkan Thanos, yaitu dengan merebutinfinity stones dari tangan Thanos, dan ia gunakan, meski harus mengorbankan dirinya sendiri.

Iron-Man berhadapan dengan Thanos di Avengers: Endgame credit: ©Marvel
2. Iron-Man Tetap Tewas
KapanLagi.com - Seorang pengguna Reddit baru-baru ini mengungkapkan teori tentang 14.000.605 percobaan yang dilakukan oleh Doctor Strange untuk melawan Thanos. Dalam jutaan percobaan tersebut hanya satu saja yang bisa membawa kemenangan Avengers melawan Thanos.
Namun, ada satu hal menarik yang harus digaris bawahi dalam teori tersebut. Dilansir dariTIME,redditor tersebut mengungkapkan bahwa, dari 14 juta percobaan yang dilihat oleh Doctor Strange, hanya satu saja kematian Tony Stark yang akan membawa kemenangan untuk Avengers.
Artiya dalam 14 juta percobaan yang dlihat oleh Stephen Strange, Tony Stark tetap akan tewas. Jadi, dalam masa depan tersebut, 14.000.604 kali Tony Stark akan tewas namun tetap kalah dari Thanos. Dan Tony juga akan tetap tewas di percobaan terakhir, akan tetapi Avengers akan berhasil menang.

Doctor Strange memberi isyarat untuk Iron-Man credit: ©Marvel
3. Hanya Ada Satu Cara
KapanLagi.com - Redittor (sebutan pengguna reddit) tersebut mencoba menuliskan apa yang saat itu tengah dirasakan oleh Doctor Strange. Dalam tulisannya tersebut, jutaan percobaan, Doctor Strange mencoba untuk menyelamatkan nyawa Tony Stark.
"Tony cukup pintar untuk menemukan perjalanan waktu. Mungkin jika aku (Doctor Strange) memberitahunya, dia bisa mencari cara untuk menjaga Gauntlet dari Thanos sehingga dia tidak harus menyerahkan masa depannya dengan gadis kecilnya. Tapi tidak ada yang berhasil. Hanya ada satu cara,"tulis redditor tersebut.