- Di industri kuliner dunia Chef Gordon Ramsay sudah banyak makan asam garam
05/03/2020 18:36:33

SIAPA tak kenal dengan juru masak selebriti ternama dunia yang dikenal killer, Chef Gordon Ramsay? Di industri kuliner dunia, Chef Gordon Ramsay sudah banyak makan asam garam.
Bukan itu saja, Chef Gordon Ramsay juga disebutkan sebagai chef terkaya nomor dua di dunia. Namun sebelum sukses, Chef Gordon Ramsay melewati perjalanan karier yang cukup berliku.
Setelah sukses, nama Chef Gordon Ramsay dikenal semua orang. Salah satu bentuk kesuksesannya misalnya membuka 35 restoran di berbagai penjuru dunia.
Jika ingin kenal lebih dekat dengan juru masak yang beken lewat acara televisi "Hell's Kitchen" ini, baca dulu yuk fakta menarik Chef Gordon Ramsay yang tak banyak diketahui orang, seperti dilansir Okezone dari Insider, Kamis (5/3/2020).
Hampir jadi atlet sepakbola
Bukan profesi sebagai juru masak yang diincar Chef Gordon Ramsay sejak dulu. Awalnya malah saat muda, ia memutuskan untuk menjadi atlet sepakbola profesional. Di usia 15 tahun, ia bergabung dengan klub sepakbola Glasgow Rangers dan bermain sebagai pesepakbola selama tiga tahun. Namun cedera lutut harus membuat mimpi Gordon Ramsay jadi pesepakbola profesional kandas.